Wakil Menteri Perdagangan, Mahendra Siregar didampingi Inspektur Jenderal Eddy Suseno, Dirjen Perdagangan Dalam Negeri Subagyo dan para pejabat Eselon I dan II lainnya, hari ini (4/05/2010) secara resmi membuka Safari Bazar UKM Kreatif 2010 yang pertama. Pameran ini berlangsung pada tanggal 4 -7 Mei 2010 di Kementerian Perdagangan.
Pada sambutannya, Wamendag Mahendra Siregar menyampaikan antara lain bahwa UKM ini merupakan rangkaian produk dan industri dari ekonomi, industri kreatif yang tidak ada batasnya. Jika selalu diperbaiki dan ditingkatkan kualitas, serta selalu disesuaikan dengan pasar, maka UKM itu akan berubah dengan sendirinya menjadi besar, tanpa harus merubah produk dalam arti keragamannya, dan yang berubah adalah kualitasnya dan sebagainya. Kedua adalah yang harus diperhatikan atau dijalankan adalah proses produksi yang ramah lingkungan, kata Wamendag.
Safari Bazar UKM Kreatif yang diselenggarakan oleh Forum Komunikasi Pangan bekerjasama dengan Direktorat Jenderal Perdagangan Dalam Negeri dan Pusat Dagang Kecil dan Menengah Sekretariat Jenderal Kemendag. Safari Bazar UKM Kreatif diikuti oleh 40 (empat puluh) Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) kreatif dengan proporsi 70% UKM di bidang kuliner dan 30% UKM di bidang kerajinan, rencananya akan dilaksanakan di berbagai lokasi di kantor instansi pemerintah lainnya.
Hmm… Maju terus UKM INDONESIA!!!
Sumber : www.depdag.go.id
Jakarta, 050510_08:32
Aisya Avicenna
Tulisan ini diposting
pada bulan Mei 2010 di blog sebelumnya
Aisya Avicenna
0 comments:
Posting Komentar
Terima kasih telah berkunjung dan meninggalkan komentar di blog ini ^___^. Mohon maaf komentarnya dimoderasi ya. Insya Allah komentar yang bukan spam akan dimunculkan. IG/Twitter : @aisyaavicenna