Saat berada dalam suasana seperti itu, asyiknya memang merenung atau berkontemplasi sembari menikmati keindahan ciptaan-Nya.
Teringat sebuah nasihat berharga dari Imam Hasan Al-Bashri, "Apabila engkau melihat ada orang yang mengunggulimu dalam urusan dunia (lebih kaya, lebih populer, lebih tinggi jabatannya, atau lebih keren penampilannya), maka unggulilah dia dalam urusan akhirat (lebih mantap dan hebat dalam ketaatan kepada Allah Ta'ala)."
Lebih asyik terus berusaha menjadi lebih dari diri sebelumnya, daripada ambisi untuk selalu menjadi lebih dari orang lain.
Kita memang tidak tahu sisa usia tinggal berapa lama lagi, tapi kita HARUS TAHU untuk apa sisa usia itu dimanfaatkan.
Semoga senantiasa di jalan kebaikan.
Kalau afirmasi positif ala-ala motivator saya (baca : suami tercinta 😍), "Everyday in every way, i'm getting better and better"
Maka, mari kita berlomba dalam kebaikan. Lakukan amal-amal terbaik sesuai kemampuan kita untuk melakukannya. Sebab, tiada yang akan bisa mengangkat derajat kita di sisi-Nya selain amal saleh yang ikhlas lagi istiqamah. . 💌
Each new day is a blank page in the diary of our life.. Wishing you happiness today, tomorrow, and always... ♡♡♡ Selamat beristirahat dan jangan lupa saling mendoakan ya, Sahabat 😊
Have a barokah day ^____^
Selamat #MenikmatiIndahnyaHidup
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terima kasih telah berkunjung dan meninggalkan komentar di blog ini ^___^. Mohon maaf komentarnya dimoderasi ya. Insya Allah komentar yang bukan spam akan dimunculkan. IG/Twitter : @aisyaavicenna