ASSALAMU’ALAIKUM WR. WB. SAHABAT, TERIMA KASIH SUDAH BERKUNJUNG DI BLOG SAYA INI. SEMOGA BERMANFAAT DAN MAMPU MEMBERIKAN INSPIRASI. BAGI SAYA, MENULIS ADALAH SALAH SATU CARA MENDOKUMENTASIKAN HIDUP HINGGA KELAK SAAT DIRI INI TIADA, TAK SEKADAR MENINGGALKAN NAMA. SELAMAT MEMBACA! SALAM HANGAT, ETIKA AISYA AVICENNA.

PRESS CONFERENCE FILM “SRIMULAT: HIL YANG MUSTAHAL” KOLABORASI MNC PICTURES DAN IDN PICTURES

 


Salah satu grup lawak favorit keluarga kami adalah Srimulat. Srimulat juga menjadi inspirasi almarhum Babe (panggilan saya untuk Ayah tercinta) saat beliau melawak baik di panggung hiburan kampung atau saat family time. Babe adalah sosok yang sangat humoris. Hal ini pulalah yang menular ke anak, menantu, bahkan cucunya.

Bicara tentang Srimulat, kita pasti tidak asing dengan grup lawak asal Surakarta ini. Grup lawak ini didirikan oleh almarhum Teguh Slamet Rahardjo. Konon pada awalnya mereka tampil secara keliling dari panggung ke panggung, dari kota ke kota di Jawa Timur dan Jawa Tengah dengan nama pentas Gema Malam Srimulat.

Srimulat merupakan pelopor seni pertunjukan di Indonesia yang lahir dari kesenian tradisional, seperti keroncong dan ludruk. Namun, mereka kemudian bertransformasi menjadi mega bintang di Indonesia pada tahun 80-an dan 90-an, dengan puluhan juta penggemar yang tersebar di berbagai daerah di Indonesia. Srimulat memulai karier mereka di daerah dan baru diminta untuk tampil di panggung nasional pada tahun 1981 silam. Mereka diharuskan untuk dapat menyampaikan guyonan mereka dengan Bahasa Indonesia, sesuatu yang nampak mustahil bagi mereka saat itu

Nah pada 6 Desember 2021, MNC Pictures dan IDN Pictures, dua perusahaan film di Tanah Air, menggelar press conference untuk film hasil kolaborasi keren mereka yang berjudul ”Srimulat: Hil Yang Mustahal”.

Sebagai informasi, MNC PICTURES adalah perusahaan Rumah Produksi berbasis pengembangan IP dengan bisnis antara lain production baik itu live action dan animasi. Adapun konten yang dihasilkan MNC PICTURES mencakup film, beragam program drama seri TV, FTV untuk platform TV, digital dan OTT, film bioskop dan original content untuk media Free To Air TV, Pay TV, IPTV, OTT dan Media Sosial. Sebagai content creator drama seri yang selalu mengedepankan konsep program kreatif, MNC PICTURES mampu memproduksi lebih dari 3.500 jam konten per tahun.

MNC PICTURES merupakan anak perusahaan dari MNC Studio International (MSI) yang berada di bawah naungan MNC Group. MSI memposisikan diri sebagai perusahaan penyedia konten terbesar di Asia Tenggara, MSI memiliki lini bisnis pengembangan dan distribusi Intellectual Property atau IP dengan memproduksi program televisi, Film, konten digital, animasi, infotainment, reality show, esport & gaming, talent management, MCN management, dan advertising agency.

IDN Media adalah perusahaan media platform untuk Millennial dan Gen Z di Indonesia, dengan lebih dari 70 juta Monthly Active Users (MAU). Visi kami adalah mendemokratisasi informasi dan membawa dampak positif bagi masyarakat. Lewat IDN Pictures sebagai perusahaan IDN Media yang bergerak di bagian film berbasis teknologi serta memiliki visi untuk membawa dampak positif dan inspirasi bagi masyarakat, film “Srimulat: Hil Yang Mustahal” akan diproduksi bersama MNC Pictures.

Susanti Dewi dan Fajar Nugros, produser dan sutradara Srimulat The Movie sekaligus Head of IDN Pictures

Kolaborasi strategis ini bermula ketika Cuk FK, seorang penulis naskah film komedi kenamaan di Indonesia, mengajak Titan Hermawan, Direktur Utama MNC Pictures, untuk menggarap ulang Srimulat menjadi sebuah film yang berjudul “Srimulat: Hil Yang Mustahal”. Mereka kemudian meminta Fajar Nugros, Head of IDN Pictures yang juga telah menyutradarai sejumlah film, untuk menjadi sutradara dari film tersebut. Film ini akan mengangkat kisah perjalanan Srimulat sejak awal hingga meraih kesuksesan.


Pemain “Srimulat: Hil Yang Mustahal”

Memberi napas baru melalui “Srimulat: Hil Yang Mustahal”, MNC Pictures dan IDN Pictures menghadirkan aktor dan aktris muda hingga mereka yang sudah senior. Berikut adalah daftar nama aktor dan aktris yang akan membintangi film Srimulat: Hil Yang Mustahal:

1. Bio One sebagai Gepeng

2. Elang El-Gibran sebagai Basuki

3. Dimas Anggara sebagai Timbul

4. Ibnu Jamil sebagai Tarzan

5. Rifnu Wikana sebagai Asmuni

6. Erick Estrada sebagai Tessy

7. Zulfa Maharani sebagai Nunung

8. Morgan Oey sebagai Paul

9. Rukman Rosadi sebagai Teguh

10. Erica Carl sebagai Jujuk

11. Indah Permatasari sebagai Royani

12. Naimma Aljufri sebagai Ana, dan

13. Rano Karno sebagai Babeh Makmur.

Para Pemain Film "Srimulat: Hil yang Mustahal"


Selain deretan nama aktor dan aktris di atas, guyonan khas Srimulat yang masih sering dipakai hingga saat ini menambah optimisme MNC Pictures dan IDN Pictures akan keberhasilan dari “Srimulat: Hil yang Mustahal”.  Kita harus dukung juga ya!


Kata Mereka tentang Film "Srimulat: Hil yang Mustahal"

Titan Hermawan, Direktur Utama MNC Pictures menyampaikan, “Srimulat adalah kelompok legendaris yang sudah menjadi panutan dan sumber inspirasi buat semua pelawak lintas generasi, bahkan komedi generasi masa kini. Millennial & Gen Z tahu tipe guyonannya, namun tidak tahu secara pasti siapa itu Srimulat. Film ini juga ingin mengenalkan kembali profil para pemain Srimulat melalui film Srimulat: Hil yang Mustahal.”

Demikian halnya yang disampaikan Winston Utomo, CEO IDN Media, “Kami berharap agar wajah-wajah baru di film Srimulat: Hil Yang Mustahal ini dapat kembali menghidupkan karakter-karakter Srimulat yang legendaris, sekaligus menginspirasi dan menghibur masyarakat Indonesia, khususnya Millennial dan Gen Z di seluruh penjuru Indonesia. Sudah waktunya bagi Indonesia untuk tertawa kembali dengan film bergenre komedi yang dihadirkan oleh MNC Pictures dan IDN Pictures ini.”

Susanti Dewi, sebagai Head of IDN Pictures & Produser Film Srimulat juga menambahkan, “Saya melihat bahwa aktor dan aktris yang terlibat di produksi film ini begitu antusias dengan apa yang mereka lakukan. Mereka riset, beberapa juga kirim video screen test secara online karena belum sempat hadir ke Jakarta. Mereka patut mendapat apresiasi akan hal itu. semangat untuk membawa kembali nilai-nilai ke-Indonesia-an kita lewat film yang menggarap ulang Srimulat, grup lawak legendaris di Indonesia. Menjaga persatuan bangsa ini bukanlah hil yang mustahal.”

Selain itu, tak ketinggalan Fajar Nugros, Head of IDN Pictures sekaligus Sutradara Film Srimulat berujar “Srimulat mewariskan tawa pada Indonesia, tawa ini akan kami hidupkan kembali menjadi sebuah film bergenre komedi, yang akan mengingatkan lagi pada bangsa besar ini, tentang mengapa kita dulu bersatu menjadi Indonesia tanpa meninggalkan jati diri kita yang terdiri dari berbagai suku bangsa di negeri ini. Ini saatnya Indonesia kembali tertawa!”

Jadi makin penasaran ya dengan film yang satu ini.

 

Tim MNC Pictures dan IDN Pictures. Kiri-Kanan: Filriady Kusmara (Direktur MNC Pictures), Fajar Nugros (Sutradara Srimulat The Movie & Head of IDN Pictures), William Utomo (COO IDN Media), Winston Utomo (CEO IDN Media), Susanti Dewi (Produser Srimulat The Movie & Head of IDN Pictures), Eko Saputro (Anak dari Pendiri Srimulat, Teguh Slamet Rahardjo), Titan Hermawan (Direktur Utama MNC Pictures), Emilka Chaidir (Head of Movie MNC Pictures).

MNC Pictures dan IDN Pictures bertekad untuk membawa semangat nasionalisme ke dalam film yang tengah mereka garap dengan menjadikannya sebagai sumber hiburan yang cocok untuk semua generasi di seluruh Indonesia.  

“Srimulat: Hil yang Mustahal” menunjukkan komitmen MNC Pictures dan IDN Pictures untuk memberi dampak positif, serta menginspirasi masyarakat, terutama Millennials dan Gen Z di negara kita tercinta. 

Wah siap-siap yuk nonton “Srimulat: Hil yang Mustahal”


0 comments:

Posting Komentar

Terima kasih telah berkunjung dan meninggalkan komentar di blog ini ^___^. Mohon maaf komentarnya dimoderasi ya. Insya Allah komentar yang bukan spam akan dimunculkan. IG/Twitter : @aisyaavicenna